A S M A N A

HOME ABOUT AFFIES STUFFS CHAT NEWER OLDER

Glow In The Dark Ice Cream!
Tuesday 23 December 2014 - Permalink - 1 Comment(s)

Pingin coba es krim yang nggak biasa? Buat kamu yang suka hal-hal anti-mainstream, ini cocok buat kalian

[GID Ice Cream dan pembuatnya, Charlie Francis]

Es krim GID pertama kali dibuat untuk umum oleh Charlie Francis (gambar di atas) . Enterpreneur ini berasal dari Inggris dan menjadi founder dari 'Lick Me, I'm Delicious' Ice Cream Company.

Kenapa bisa bersinar dalam gelap?
Itu disebabkan oleh panas dari lidah konsumen yang mencapai pH level di dalam protein ubur-ubur (komposisi utama dari es krim), jadi semakin dijilat, semakin terang juga.

ini kata Charlie Francis:
"Mungkin ini adalah es krim termahal yang pernah saya buat, karena ubur-ubur luminescence harganya 4x lebih mahal daripada emas. Jadi setiap scoop dihargai sekitar $225. Rasanya enak juga,"

Saat ditanya aman dimakan atau tidak, Francis mengatakan bahwa selama dia mengkonsumsi es krim tersebut tidak ada tanda-tanda bahwa es krimnya berbahaya, dia menyimpulkan bahwa es krimnya cukup aman untuk dimakan.

Sayangnya sampai sekarang es krimnya belum tersedia di Indonesia, dan untuk muslim, belum ada label halal yang diberikan untuk es krim buatan Charlie Francis ini.

Gimana rasanya?
Es krim buatan Francis sendiri dari dulu dikenal punya rasa orisinal dan terkadang aneh, Francis bahkan mengatakan akan membuat es krim tidak terlihat nantinya.

ASMANA.

Labels: , ,



Comment(s)
Thank you for reading! If you don't have any google account, please write your name or link:)
Anonymous Anonymous said...

Canggih banget eksrimnya. Anyway blognya imut banget ini lucu :) Salam kenal ya!

 

Post a Comment